BUKITTINGGI — Kabar membanggakan datang dari dunia olahraga karate Kota Bukittinggi. Setelah sebelumnya diberitakan berlaga di ajang internasional, para atlet Dojo Bhayangkara Polresta Bukittinggi berhasil menorehkan prestasi gemilang di kejuaraan 4th Shureido Internasional.
Tiga atlet putri sukses naik podium dengan membawa pulang medali:
Chelshe Lexem meraih Juara 1 di kelas -61 kg Under21 Putri. Chelshe saat ini tercatat sebagai mahasiswa Universitas Muhammadiyah Bukittinggi.
Azzura R. Lexem meraih Juara 2 di kelas -54 kg Kadet Putri. Azzura merupakan siswi SMA Negeri 2 Kota Bukittinggi.
Assyifa Putri Azzahra meraih Juara 3 di kelas -48 kg Junior Putri. Assyifa juga bersekolah di SMA Negeri 2 Kota Bukittinggi.
Prestasi ini semakin membuktikan kualitas pembinaan atlet di Dojo Bhayangkara yang berada di bawah binaan Polresta Bukittinggi. Selain ketiga atlet yang berhasil meraih medali, empat atlet lainnya juga telah memberikan penampilan terbaik dan menunjukkan semangat juang luar biasa meski belum meraih podium.
Tidak hanya para atlet, apresiasi setinggi-tingginya juga diberikan kepada para pelatih (coach) yang tanpa lelah mendampingi, membina, dan memberikan motivasi kepada para atlet sejak tahap latihan hingga pertandingan.
“Alhamdulillah, ini adalah buah dari latihan keras, kedisiplinan, dan dukungan penuh dari orang tua, sekolah, kampus, serta jajaran Polresta Bukittinggi. Semoga ini menjadi motivasi bagi generasi muda Bukittinggi untuk terus berprestasi,” ujar sempay Alex salah seorang pelatih Dojo Bhayangkara.
Kapolresta Bukittinggi melalui Dojo Bhayangkara menegaskan bahwa pihaknya akan terus mendukung kegiatan positif dan pembinaan atlet muda agar semakin banyak karateka Bukittinggi yang bisa mengharumkan nama daerah di level nasional maupun internasional.
Keberhasilan ini diharapkan menjadi inspirasi bagi anak-anak muda Bukittinggi untuk menjauhi pergaulan negatif dan fokus pada kegiatan yang membangun karakter disiplin, sportivitas, dan semangat pantang menyerah.
Tak berhenti di sini, Dojo Bhayangkara Polresta Bukittinggi juga telah bersiap menatap tantangan berikutnya dengan ikut ambil bagian dalam ajang Shukaido Karate Open Road to National & International Series 1 2025. Kejuaraan bergengsi ini akan digelar pada 5–7 September 2025 di GOR Universitas Negeri Padang, Sumatera Barat.
Dalam Shukaido Karate Open, para karateka terbaik dari seluruh Indonesia akan unjuk kemampuan di nomor Kata dan Kumite, memperebutkan tiket emas menuju kejuaraan internasional 2025/2026.
Dengan semangat juang dan disiplin tinggi, para atlet Dojo Bhayangkara optimis dapat kembali mengukir prestasi dan membawa pulang medali untuk Kota Bukittinggi. Dukungan dari masyarakat, orang tua, dan seluruh stakeholder diharapkan dapat menjadi bahan bakar motivasi bagi para atlet untuk meraih hasil terbaik.
Salam olahraga! Karate untuk prestasi, karate untuk generasi!